Berita Detail

blog

Pemkab Bogor Dukung Penguatan Kapasitas Kecamatan

Pemkab Bogor Dukung Penguatan Kapasitas Kecamatan
 
CIGOMBONG-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mendukung penuh penguatan kapasitas kecamatan dalam memberikan layanan cepat, efektif dan efisien kepada masyarakat, sehingga kedepan diharapkan seluruh kebutuhan masyarakat selesai dilayani di tingkat kecamatan.Senin,(09/01)

Hal tersebut dibahas pada Rapat Koordinasi (Rakor) Optimalisasi Kinerja Kecamatan, di Villa Kebon Asri, Desa Pasir Jaya, Kecamatan Cigombong, Senin (9/1). Hadir pada Rakor tersebut, Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Plt. Asisten Administrasi Umum, Inspektur,  Kepala Bappedalitbang, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), beserta jajaran Camat se-Kabupaten Bogor.

Aspirasi para Camat tersebut disambut baik oleh Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan. Menurut Iwan Setiawan, dirinya sangat setuju jika wacana kecamatan mengemban kewenangan yang lebih luas. Diantaranya pelimpahan kewenangan pemeliharaan infrastruktur, trantibum, kewenangan di bidang pendidikan, olahraga dan kebencanaan. Asalkan pelimpahan kewenangan ini dilaksanakan sesuai kemampuan dan SDM yang mendukung kegiatan.

#Cibinongkompakcibinongkesohor

Bagikan :